Suarapantau.com, Jakarta — Adnani Taufiq, perwakilan generasi milenial yang maju dalam Pemilihan Legislatif (pileg) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta dapil IV Jakarta Timur meliputi Matraman, Pulo Gadung, Cakung, mengaku menjadikan nasehat Prabowo sebagai spirit pergerakan.
“Semangat dan ketulusan Bapak Prabowo selalu menginspirasi dan seolah memberi energi bagi kami untuk terus berbakti pada bngsa, dan Rakyat Indonesia,”Kata Adnan kepada Suarapantau.com Minggu 18/11/2018
Dirinya menokohkan Prabowo Subianto sebagai contoh Patriot sejati di Bumi Pertiwi Indonesia, sehingga pesan dan nasehat Prabowo pun ia sampaikan kepada masyarakat yang ditemuinya.
“Salah satu pesan bapak Prabowo adalah, Jika saudara ingin mewujudkan Indonesia yang sejahtera, aman, adil, sejahtera, berdaulat ekonomi dan berdaulat politik, berdikari, mau tidak mau saudara harus berpihak, saudara harus keluar dari rumah. Saudara harus mengambil langkah. Saudara harus berbuat. Saudara harus ikut berjuang.” kata Adnan mengutip Kata Prabowo