KMS UNM Mulai Buka Penjaringan Calon Ketua Periode 2019-2020

KMS UNM - SUARAPANTAU.COM/int

SUARAPANTAU.COM, MAKASSAR – Kesatuan Mahasiswa Sinjai Universitas Negeri Makassar (KMS UNM) telah membuka pendaftaran untuk calon ketua KMS UNM periode 2019-2020.

Pendaftaran tersebut mulai dibuka sejak 18 hingga 21 Februari 2019.

Sekretaris Panitia , Elfira menjelaskan untuk pendaftaran kali ini, terbuka untuk semua kader KMS UNM.

Selain pendaftaran dan pengembalian formulir akan dilaksanakan juga screening serta debat nantinya untuk mengetahui sejauh mana keseriusan calon ketua umum KMS UNM untuk membawa organsiasi lebib maju kedepannya.

Bacaan Lainnya

“ Untuk menjadi calon ketua KMS UNM seseorang harus memenuhi syarat dan kriteria yang telah ditentukan dalam rapat. Pendaftaran kami buka kemarin.” terangnya.

Kordinator Steering, Muhammad Taufik Hidayat mengungkapkan untuk mendaftar calon ketua KMS UNM, setiap kandidat harus minimal semester IV dibuktikan dengan KRS nya. Selain itu, ipk juga menjadi syarat bagi calon ketua.

“Calon kandidat minimal semester 4, dan pastinya memiliki standar Ipk” tambahnya.(*)

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang Iklan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *