Dahnil Anzar Singgung Capres yang Kerap Berbohong, Sindir Siapa?

Dahnil Anzar Simanjuntak - SUARAPANTAU.COM/Int

SUARAPANTAU.COM, JAKARTA – Eks Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak sindir salah satu pasangan kandidat calon presiden pada Pilpres 2019.

Hal tersebut, dikemukakan melalui akun twitternya @Dahnilanzar, Sabtu (2/3/2019).

“Rakyat Indonesia tentu tdk ingin terjerembab pada level mendukung Presiden yg dengan omongannya sendiri saja dia tak paham. Dengan omongannya sendiri dia bantah. Dengan omongannya sendiri dia khianati. Janji hanya dianggap kata-kata biasa. Berbohong menjadi rutinitas,” sebut Dahnil.

Koordinator Juru Bicara (Jubir) Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi ini, mengaku prihatin dengan sikap Joko Widodo yang menyoal pernyataan Prabowo Subianto soal uang RI senilai Rp 11 Ribu Triliun diluar negeri.

Bacaan Lainnya

Padahal, data tersebut, awalnya diaminkan oleh Joko Widodo dan diingatkan oleh Prabowo.

“Presiden Jokowi sebutkan ada Rp 11 ribu Triliun uang WNI diluar negeri. Kemudian, Capres 02, @prabowo mengulangi data tersbt sbg masalah serius kita semua. Capres Jokowi 01 dan Timses membantah, entah krn malas baca, lupa,tapi yg jelas mrk mempersalahkan Presiden Jokowi. Lucu,” tutur Dahnil(*)

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang Iklan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *