ICLA FBS UNP akan Menampilkan 134 Pemakalah

SUARAPANTAU.COM, PADANG – Sampai saat itu sudah mendaftar sebanyak 134 pemakalah yang akan tampil pada Konferensi Internasional Bahasa dan Seni (ICLA-8) yang akan berlangsung pada 17-18 Oktober di Hotel UNP Kampus Air Tawar Padang. Namun demikian ternyata masih ada calon pemakalah yang memohon untuk bisa diiikut sertakan. Panitia tetap akan memilihnya secara ketat dan selektif,” jelas Dekan FBS Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum. pada konferensi pers yang berlangsung hari ini (14/10) di Rektorat Air Tawar Padang.

“Pelaksanaan Konferensi Internasional Bahasa dan Seni (ICLA) ke-8 tahun 2019 yang diselenggarakan dalam rangka peringatan Dies Natalis UNP ke-65 adalah upaya universitas untuk meningkatkan publikasi hasil penelitian para dosen selain bidang pendidikan pengajaran,” jelas Rektor UNP yang diwakili oleh WR I Prof. Dr. Yunia Wardi, M.Si.

Prof. Dr. Yunia Wardi, M. Si. menjelaskan bahwa Rektor UNP mendukung setiap jurusan untuk melakukan konferensi internasional dalam rangka mewujudkan visi UNP sebagai salah satu perguruan tinggi yang unggul di Asia Tenggara.

Wakil Rektor I menambahkan bahwa ICLA yang sudah dilaksanakan 8 tahun sangat mendukung peningkatan prestasi Universitas Negeri Padang terutama dalam bidang akreditasi nasional maupun akreditasi internasional. Dampaknya adalah di Fakultas Bahasa dan Seni sudah mendapatkan satu program studi yakni Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris terakreditasi internasional oleh AUN-QA yang berkedudukan di Thailand. Sumber (ET) mengabarkan (IS)

Bacaan Lainnya

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang IklanCalon Bupati Luwu 2024

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *