HUT Gerindra ke-12, Sugiono: Solidaritas Jadi Kekuatan Gerindra

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Sugiono - SUARAPANTAU.COM

SUARAPANTAU.COM, JAKARTA – Wakil Ketua DPP Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Sugiono mengatakan Partai Gerindra diusia ke 12 tahun bertekad untuk membangun bangsa yang kuat, berdaulat adil dan makmur.

Hal tersebut, kata Sugiono, sesuai dengan cita-cita kemerdekaan bangsa ini.

“Bagi semua kader partai gerindra dimanapun semua berada, semakin solid, semakin militan, dan semakin memahami serta berjuang sekuat tenaga, untuk mewujudkan semua citata-cita yang selama ini kita ingin raih,” terang Anggota DPR RI Komisi I ini, dikutip dari Gerindra TV (Kamis, 6/12/2019).

Baca juga: Waketum DPP Gerindra Sugiono Bakar Semangat Kader Gerindra Semarang Sambut Pemilu 2024

Bacaan Lainnya

Sugiono juga mengingatkan bahwa Gerindra didirikan untuk memberikan perubahan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, di berbagai sektor membawa kembali arah pembangunan bangsa seperti apa cita-cita pendiri bangsa.

“Saya berharap seluruh kader-kader partai, bergerak semakin solid, kita saling bahu membahu, bekerja sama dan saling mendukung satu sama lain, sesuai dengan bidangnya masing-masing diberbagai tingkatan, karena bagi kita persatuan dan solidaritas partai, soliditas kader adalah sesuatu yang menjadi satu kekuatan bagi partai ini,” tambahnya.

Baca juga: Sugiono Salurkan 56 Gerobak Angkringan di Acara Peresmian Kantor DPC Gerindra Semarang

Perayaan hari ulang tahun Partai Gerindra digelar di kantor DPP Partai Gerindra, Kelurahan Ragunan, Kecamatan, Pasar Minggu, yang juga semarak dilaksanakan di seluruh Dewan Pimpinan Daerah dan Pimpinan Cabang seluruh Indonesia.(man)

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang IklanCalon Bupati Luwu 2024

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *