SUARAPANTAU.COM, BAUBAU – Ketua Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Baubau, Ramadan, mendukung penuh langkah yang diambil oleh Walikota Baubau, dengan bersurat langsung secara resmi kepada Menteri Perhubungan untuk menutup sementara waktu Pelabuhan Murhum dan Bandara Batoembari sebagai upaya mencegah penyebaran virus Corona (Covid 19) di Kota Baubau.
“Menurut kami ini langka yang sangat baik yang dilakukan Walikota Baubau dimana Pelabuhan Murhum Kota Baubau terletak sangat trategis sehingga menjadi tempat transit bagi kapal tujuan timur dan barat, sehingga sangat mungkin Virus Corona (Covid 19) ini akan ada di Kota ini.” Kata Ketua Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Baubau, Ramadan dalam releasenya pada Suarapantau.com. Jumat,(27/3/2020).
Namun, Kata Ramadan, wewenang pemberhentian Lalu lintas di laut dalam hal ini kapal ada di Menteri Perhubungan.
“Maka kami meminta kepada Menteri Perhubungan agar segera menindak lanjuti surat resmi Walikota Baubau dalam hal menutup sementara pintu keluar Pelabuhan dan Bandara.” Ucapnya
“Kami juga berharap kepada seluruh masyarakat Kota Baubau agar tetap tenang, jangan panik, dengarkan himbauan Pemerintah dan percayakan Kepada pemerintah Kota Baubau.” Imbau Ramadan.(Red-SP)