Aksi Kemanusiaan, Polsek Mastim Bantu Warga Korban Kebakaran Rumah

Kapolsek Mawasangka Timur, Kabupaten Buteng, Ipda.Musrifin (Kanan). Suarapantau.com

SUARAPANTAU.COM, BUTENG – Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Mawasangka Timur, Kabupaten Buteng, Ipda.Musrifin, bersama Personil dan Bhabinkamtibmas Bripka Muh. Dhany melaksanakan giat peduli kemanusiaan dengan memberikan bantuan sembako kepada salah satu warga korban Kebakaran Rumah (rumah panggung) milik An.Wa Mantena (75).

Wa Mantena, merupakan Warga Desa Batu Banawa Kec. Mawasangka Timur, Kabupaten Buton Tengah, yang ditimpah musibah, dimana tepatnya pada hari Senin tanggal 20 April 2020 sekitar jam 15.30 wita sore, Rumah miliknya dilalap Api.

Ipda Musrifin, mengungkapkan, Kronologis kejadian, pada saat dilalap sijago merah, kondisi rumah dalam keadaan kosong karena pemilik rumah sedang pergi kerumah tetangga tidak lama kemudian api sudah terlihat dari bagian tengah karena bangunan terbuat dari kayu dan api dengan cepat menjalar, sehingga barang barang milik Wa Manyena tidak ada yang sempat diselamatkan.

Musrifin menyatakan, Sumber Api diduga berasal dari tungku tempat memasak atau sisa kayu pembakaran yang belum selesai dimatikan arang kayunya oleh pemilik rumah tersebut.

Bacaan Lainnya

“Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini namun kerugian materil diperkirakan sekitar Rp. 50.000.000 ( lima puluh juta rupiah ).” ucapnya dalam Releasenya pada Suarapantau.com. Selasa (21/04/2020).

Musrifin menuturkan, Berkat kesigapan, kerja sama dan bahu membahu dari pihak personil polsek Mastim dan Babinsa, Pemerintah Desa Batu Banawa, Kades Batubanawa ZAIBUDDIN dan warga mengambil air dengan menggunakan wadah, ember, dan sarana prasarana seadanya untuk memadamkan api tersebut sehingga api dapat dipadankan, selanjutnya melakukan pembersihan puing puing reruntuhan rumah.

“Pihak polsek Mastim melalui giat Baksos dan amal kemanusiaan, serta patungan dana dari rezeki keihlasan masing-masing personel Polsek Mastim yang dikumpulkan oleh Kapolsek Mastim Ipda Musrifin, lalu membantu korban, Wa Mantena dengan memberikan sembako dan air mineral untuk meringankan beban hidup warga tersebut pasca terjadinya kebakaran di rumahnya.” tandas Musrifin (SP)

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang Iklan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *