SUARAPANTAU.COM, PANGKEP – Dukungan terhadap pasangan calon bupati dan wakil bupati Pangkep, Andi Nirawati-Lutfi Hanafi (Anir-Lutfi) di Pilkada 2020 terus menguat.
Partai besutan Hutomo Mandala Putra yakni Partai Berkarya juga menjatuhkan pilihannya pada pasangan ini.
Calon Wakil Bupati Pangkep, Lutfi Hanafi menyebut dukungan Partai Berkarya sebagai amunisi spirit baru dalam menggalang dukungan masyarakat Kabupaten Pangkep.
Baca Juga: Jumat Berkah Pangkep Bangkit, H Irwan Bagi Ratusan Nasi Kotak di Masjid dan Panti Asuhan
“Alhamdulillah dukungan terus mengalir. Semoga ini jadi awal baru dan spirit baru bagi kita semua,” tuturnya.
Diketahui, rekomendasi dukungan Partai Berkarya diserahkan langsung oleh Wasekjen DPP Berkarya, Sumarni Kamaruddin kepada pasangan Anir-Lutfi, Kamis (3/9/2020).
Penyerahan dukungan ini disaksikan oleh sejumlah tim inti pasangan Anir-Lutfi. Juga turut hadir, politisi Partai Gerindra Sulsel, Yusran Sofyan.(*)