Ayu Ting Ting Langgar Sistem Ganjil Genap, Ini Reaksi Satpol PP Bogor

SUARAPANTAU.COM, BOGOR – Penyanyi dangdut Ayu Ting  Ting dikabarkan mengalami kejadian pemberhentian oleh petugas Pol PP saat mengendarai mobil mewahnya menuju  Jungle Fest akibat melanggar  sistem ganjil genap yang di berlakukan Pemkot Bogor, Jawa Barat, Sabtu (6/2/2021).

Diketahui Pemkot Bogor memberlakukan sistem ganjil genap untuk kendaraan bermotor mulai hari ini.

Kebijakan ini, diberlakukan pada setiap akhir pekan guna menekan penularan COVID-19 yang semakin tinggi

Pada saat itu setelah mendengar penjelasan dari petugas akhirnya Ayu Ting Ting meminta maaf kemudian putar balik.

“Tadinya Ayu tidak tahu di Kota Bogor sedang ada ganjil genap”, kata Hera Agus petugas Dishub Kota Bogor.

“Dia minta maaf lantas putar balik”, tambahnya.

Walikota Bogor memberikan tanggapan melalui akun ig pribadi @bimaaryasugiarto dengan menulis sindiran ke artis Ayu Ting Ting.

“Mau kemana neng? Kok putar balik? Kena ganjil genap atau alamat palsu?”, tulisnya pada akun ig @bimaaryasugiarto.(*)

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang Iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *