Kapolri Sampaikan Pentingnya Peran Masyarakat Hadapi Covid-19 Pada Dies Natalis HMI

Kapolri, Listyo Sigit Prabowo

SUARAPANTAU.COM, JAKARTA – Dies Natalis Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) ke-74 yang digelar di Masjid Agung Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat, dihadiri Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menyampaikan masyarakat menjadi penting dalam menghadapi Covid-19. Kamis, 18 Februari 2021.

“Dalam kesempatan ini kita bersama-sama ketahui bahwa Indonesia dihadapi dalam situasi sulit. Masyarakat Global pun alami hal yang sama. Hampir 226 negara mengalami pandemi. Ini bukan masalah biasa. Masalah luar biasa, peran masyarakat jadi sangat penting,” kata Listyo.

Menurutnya, kebijakan pemerintah saat memimpin memiliki gaya sendiri. Namun, tak ada pemerintah yang tidak memikirkan rakyatnya.

“Perbedaan di dalam kancah kepemimpinan adalah suatu hal yang selalu ada. Selalu ada posisi di mana tidak setuju dengan kebijakan pemerintah, di sisi yang sebaliknya pemerintah juga menginginkan kebijakannya ini dirasakan masyarakat. Perjalanan kepala negara, pasti kebijakannya itu utk mensejahterakan rakyatnya. Namun, pasti tetap ada yang dikritisi. Nah, itu menjadi ruang bagi pemuda agar berjalan di rel yang benar. Tapi ini adalah dinamika suatu perjalanan,” sambungnya.

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatan yang digelar selain secara langsung dan virtual tersebut, Listyo mengingatkan agar masyarakat bisa bersatu dalam menghadapi Covid-19.

“Yang perlu saya ingatkan kita sedang hadapi Covid. Situasi Covid adalah tantangan yang harus kita hadapi bersama-sama menyatukan kekuatan. Kenapa? dari situasi yang normal bahwa berdasarkan lembaga survei internasional, Indonesia memiliki banyak sumber daya. Memiliki jumlah penduduk yang besar, yang kalau bisa dikelola dengan baik, maka kita akan masuk di posisi nomor 5, kapan di mana kita harus berbeda pendapat, namun kapan di mana kita harus bersatu, maka ada nilai-nilai yang harus kita jaga, nilai-nilai persatuan dan kesatuan,” tutupnya.(*)

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang Iklan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *