Muhadjir Effendy Kunjungi Kantor Menag Bahas Program Prioritas Keagamaan

Muhadjir Effendy dan Menag Yaqut Cholil Qoumas di Kantor Kemenag

SUARAPANTAU.COM, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy melakukan pertemuan dengan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dalam rangka koordinasi, sinkronisasi dan pengendalian program pemerintah di bidang agama di Kantor Kemenag, Jakarta. Rabu (9/6/2021)

Muhadjir menjelaskan, dirinya berkunjung untuk mendapatkan gambaran utuh dan jelas tentang berbagai macam program-program strategis yang telah dan akan dilaksanakan di Kemenag.

“Kami mencoba menjalin mata rantai yang koheren (berhubungan) atau bertali temali dengan kementerian dan lembaga yang lain, baik di bawah koordinasi Kemenko PMK dan diluar,” tutur Muhadjir di lokasi.

Lebih lanjut, dirinya juga menjelaskan terdapat 4 program yang sudah dan akan dijalankan oleh Kemenag sesuai dengan perintah Presiden Joko Widodo (Jokowi). Salah satunya adalah soal moderasi beragama.

Bacaan Lainnya

“Kedua revitalisasi KUA, digitalisasi program juga, kemudian sektor pendidikan karena Kemenag juga punya tanggung jawab di sektor pendidikan, yaitu madrasash dan pesantren. Lalu ada program kemandirian pesantren,” imbuhnya.

Dirinya pun berterima kasih kepada Menag dan jajarannya yang telah memberi penjelasan secara lengkap atas program yang tengah berjalan ini.

“Ini sangat penting untuk kita bisa merealisasi amanah dari presiden dan wapres untuk Kemenag,” tuturnya.

Sementara itu, Menag menambahkan, pihaknya senang mendapatkan dukungan dari Kemenko PMK untuk menjalankan program prioritas kementerian.

“Menko meluangkan waktu dan arahan untuk meberikan tips and tricks supaya program yang kita punya berjalan sesuai dengan yang diinginkan. Kami senang mendapat arahan dan langkah teknis yang harus kami lakukan dan sinergikan,” pungkasnya.

(*)

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang IklanCalon Bupati Luwu 2024

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *