Syaiful Huda Sebut PTM Terbatas Solusi Darurat Pendidikan

Ketua Komisi X DPR RI, Syaiful Huda

SUARAPANTAU.COM, JAKARTA – Ketua Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI), Syaiful Huda berharap agar Pembelajaran Tatap Muka (PTM) segera dilakukan.

Dirinya menyebut bahwa Indonesia sedang memasuki darurat pendidikan.

Hal tersebut ditandai learning loss yang sudah terjadi, tingkat partisipasi kasar siswa yang mengalami penurunan dan juga ketidaksiapan posisi orang tua dalam menggantikan peran guru.

Lebih lanjut, dirinya memberikan salah satu opsi yang paling baik untuk menyudahi darurat pendidikan ini adalah dengan pembelajaran tatap muka (PTM).

“Kami ingin sampaikan bahwa sudah terjadi darurat pendidikan dan secepatnya perlu dilakukan PTM. Dan PTM ini sifatnya masih sangat terbatas,” katanya pada Rakornas KPAI secara daring, Senin (30/8/2021).

Syaiful Huda menuturkan, SKB 4 Menteri tentang penyelenggaraan pembelajaran di masa pandemi tidak cukup hanya ditandatangani oleh para menteri dan tidak dioperasionalkan sekolah atau pemerintah daerah di lapangan.

Politikus PKB ini menuturkan, PTM terbatas yang dapat dilakukan sekolah yakni sekolah bisa memberikan opsi belajar tatap muka 2 hari selama satu minggu. Lalu selebihnya bisa menggunakan blended learning atau penggabungan pembelajaran daring dan fisik.

(*/rls)

 

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang Iklan

Pos terkait