Cari Ketua Baru, Ikatan Mahasiswa Pasangkayu Gelar Musyawarah Besar

Musyawarah Besar Ikatan Mahasiswa Pasangkayu
Musyawarah Besar Ikatan Mahasiswa Pasangkayu

SUARAPANTAU.COM, MAJENE – Ikatan Mahasiswa Pasangkayu (IMP) menyelenggarakan Musyawarah Besar (MUBES) ke IV pada tanggal 03-06 Oktober 2021, di Aula Tasha Center, Majene Provinsi Sulawesi Barat.

Kegiatan dimulai dengan acara pembukaan yang dihadiri oleh Pembina dan Konsultasi Pengurus dan Pengurus IMP Majene serta para tamu undangan dari berbagai Organisasi Kedaerahan lainnya.

Ketua IMP Akhmad Faisal, menjelaskan kegiatan tersebut berjalan sebagaimana mestinya.

“Kegiatan ini berjalan sesuai dengan harapan dan semua kader IMP Majene, dengan melihat nawaitu yang baik para pengurus ingin melihat adik-adik turun tangan secara langsung berproses dalam sebuah organisasi, guna mengembangkan Softskill mereka masing-masing,” Kata Akhmad Faisal, Minggu (3/10/2021).

Bacaan Lainnya

Lebih lanjut, dirinya juga menjelaskan bahwa Mubes ke IV IMP Majene dapat menjadi tempat belajar persidangan untuk para panitia, dan menjadi tempat praktek para peserta .

“Semoga kegiatan ini dapat melahirkan pemimpin dan pengurus yang berani, memiliki kehormatan yang tinggi serta memiliki sikap loyalitas yang besar terhadap lembaga,” lanjutnya.

Sementara itu, Sekretaris Umum Syahril Syarif berharap ketua terpilih dapat menahkodai organisasi Ikatan Mahasiswa Pasangkayu (IMP) Majene ke arah yang lebih baik.

“Poin pentingnya adalah dapat merangkul teman-teman Mahasiswa Pasangkayu yang berada di Majene, menjunjung tinggi rasa kekeluargaan,” ungkapnya.

(*/Kadri)

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang Iklan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *