SUARAPANTAU.COM, MAKASSAR – Panitia Pelaksana Rapat Kerja (Raker) Kerukunan Keluarga Purna Bakti (KKPB) Bosowaperiode kepengurusan 2019-2024 mantapkan persiapan dengan menggelar rapat kepanitiaan di salah satu cafe di Kota Makassar.
Diketahui, Raker KKPB akan diselenggarakan di Novotel Makassar pada 15 Desember 2021 mendatang.
Ketua Panitia Pelaksana, Burhanuddin menyebutkan raker KKPB ini sebelumnya direncanakan tahun lalu. Namun, terkendala pandemi Covid-19 sehingga baru akan dijadwalkan kembali tahun ini.
“Raker ini, akan dihadiri pengurus KKPB yang berdomisili di Makassar dan luar Kota Makassar,” ungkapnya.
Sementara itu, Sekretaris Panitia Pelaksana, Ririn Andi Suyuti mengatakan Raker KKPB ini rencananya juga akan dihadiri oleh Founder Bosowa, HM. Aksa Mahmud.
“Sebelumnya akan diadakan Pra-raker untuk setiap Ketua Ketua Bidang membahas program yang akan dipresentasikan nantinya,” tuturnya.
Diketahui, Ketua KKPB periode 2019-2024 dijabat oleh H.Abd. Rahman AT. Sekretaris Umum, Dr.H. Natsir Muhammad,SE.
(ran)