Komitmen Bangun Daerah Kepulauan dan Pesisir, Aspeksindo Temui Wapres Maruf Amin

Wapres Maruf Amin terima kunjungan Aspeksindo (19/01/2021) - SUARAPANTAU.COM

SUARAPANTAU.COM, JAKARTA – Organisasi kerjasama dan hubungan kemitraan antar Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir, Asosiasi Pemerintah Dasrah Kepulauan dan Pesisir Seluruh Indonsia (Aspeksindo) temui Wapres Ma’ruf Amin bahas potensi maritim Indonesia.

Pertemuan dipimpin langsung oleh Ketua Umum Aspeksindo, Andi Harun didampingi Direktur Eksekutif Aspeksindo, Andi Fajar Asti dan sejumlah jajaran pengurus lainnya, di Istana Wapres, Jl. Medan Merdeka Selatan No. 6, Jakarta Pusat, Rabu (19/01/2021) lalu.

Dalam kesempatan tersebut, Ma’ruf Amin mengungkapkan Indonesia memiliki wilayah perairan yang lebih luas dari wilayah daratannya, bahkan garis pantainya merupakan yang terpanjang kedua di dunia setelah Kanada.

Namun, potensi besar kelautan Indonesia saat ini dinilai belum dimanfaatkan secara optimal.

Bacaan Lainnya

Oleh sebab itu, untuk mewujudkan Indonesia sebagai negara poros maritim, perlu kolaborasi antara pemerintah baik pusat maupun daerah dengan masyarakat.

“Dalam rangka mewujudkan Indonesia sebagai negara poros maritim, kita harus kerja bersama antara pemerintah daerah dan juga pemerintah pusat, serta partisipasi masyarakat,” tegas Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin saat menerima audiensi Ketua Umum Aspeksindo.

Kemudian, menurut Wapres, strategi selanjutnya adalah melakukan optimalisasi segala potensi kelautan yang ada serta peningkatan literasi maritim masyarakat.

“Untuk mendorong tersusunnya strategi percepatan pembangunan wilayah pesisir dan kepulauan (yakni) dengan mengoptimalkan keunggulan-keunggulan yang dimiliki melalui juga peningkatan literasi maritim,” ujarnya.

Lebih jauh, Wapres menuturkan bahwa potensi kelautan Indonesia sebenarnya sangat besar bahkan lebih besar dari potensi daratan, tetapi saat ini belum menjadi andalan. Akibatnya, angka kemiskinan di wilayah pesisir pun saat ini masih cukup tinggi.

“Saya yakin itu potensinya besar sekali, lebih besar dari potensi darat, tetapi belum jadi andalan,” ungkap Wapres.

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang Iklan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *