SUARAPANTAU.COM, JAKARTA – Pemerintah berencana melakukan revitalisasi terhadap kawasan Hotel Sultan di Semanggi, Jakarta Pusat. Revitalisasi lahan seluas 14 hektare itu akan mulai dilakukan tahun depan saat Hak Guna Bangunan (HGB) hotel tersebut habis.
Pernyataan itu disampaikan langsung oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno. Rabu, (19/10/2022).
“HGB akan habis nanti bulan Maret dan April tahun 2023. Nah, pasca itu kita akan manfaatkan revitalisasi bagaimana Hotel Sultan, kawasan Hotel Sultan ini menjadi kawaasan yang jauh lebih baik, ya,” ujar Pratikno.
Pratikno menyebut revitalisasi ini bakal mirip seperti yang terjadi di kawasan Taman Mini Indonesia Indah atau TMII. Menurut Pratikno, pemerintah ingin menjadikan kawasan Hotel Sultan yang berada di lokasi strategis dapat lebih dimanfaatkan
“Hotel Sultan jadi kawasan hijau, kawasan yang lebih bisa dimanfaatkan karena lokasinya sangat-sangat sentral,” ujar Pratikno.
Lebih lanjut, Pratikno menyebut revitalisasi ini dilakukan seiring dengan menangnya Peninjauan Kembali atau PK pemerintah terhadap lahan Hotel Sultan. Pratikno menyebut pemerintah sudah menang PK untuk keempat kalinya dalam perkara ini.