SUARAPANTAU.COM – Komunitas Sons Of Adam (SoA) umumkan pemenang lomba Gen Z dan Youth Pledge Day (YPD) edisi tahun 2022 bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda.
Pengumuman pemenang lomba berlangsung di Teater Arena Gedung Kesenian kota Makassar, Jumat 28 Oktober 2022.
Pengumuman pemenang lomba dirangkaikan dengan penutupan rangkaian lomba Gen Z dan Youth Pledge Day (YPD) edisi tahun 2022 dihadiri langsung oleh Presiden SoA, Adam Muhammad.
Baca juga: Presiden SOA Adam Muhammad Buka Start Funbike 2022 Geopark Maros-Pangkep
Adam Muhammad merupakan Anggota DPRD Sulsel yang juga memiliki perhatian besar terhadap kreativitas anak muda Kota Makassar.
Lomba Gen Z dan Youth Pledge Day (YPD) diselenggarakan selama dua hari itu mulai dari tanggal 27 – 28 Oktober mempertandingkan perlombaan untuk SMA sederajat.
Diantaranya Cerdas Cermat, Akustik, dan Mading 3D, Sedangkan peserta untuk kategori umum lomba yang dipertandingkan adalah video kreatif.
Baca juga: Catat! Sons of Adam Adakan Lomba Khusus Gen Z Pelajar SMA se-Kota Makassar Peringati Sumpah Pemuda
Ketua Panitia Ridwan berharap dengan digaungkannya hari sumpah pemuda kepada siswa/i SMA dan sederajat bisa lebih memahami makna dari sumpah pemuda itu sendiri.
“Kami berharap minimal para peserta yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini kelak akan menjadi pemuda/i yang berkwalitas dan selalu menjunjung rasa cinta terhadap tanah air,” Ucap Ridwan saat di wawancara di lokasi.