Peringatan HUT Nasdem ke-11 oleh DPW Sulbar Dihadiri Pengurus dan Sayap Partai Hingga Jaringan Relawan Anies Baswedan

DPW Partai Nasdem Sulawesi Barat (Sulbar) peringati HUT Nasdem ke-11 Tahun (11/11/2022) - SUARAPANTAU.COM

SUARAPANTAU.COM – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sulawesi Barat turut merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai NasDem yang ke-11 Tahun.

Perayaan HUT Nasdem berlangsung di Sekretariat DPW NasDem Sulbar Jalan Martadinata, Kecamatan Simboro, Mamuju, Jumat (11/11/2022).

Perayaan ini, dihadiri fungsionaris Partai Nasdem Sulbar, sayap partai, hingga jaringan relawan Anies Baswedan.

Ketua Panitia Perayaan HUT NasDem di DPW NasDem Sulbar, Hasbi Waluyo menyampaikan penyelenggaran HUT NasDem di hadiri secara virtual zoom oleh jajaran pengurus DPW dan DPD NasDem se Indonesia yang berlansung di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat.

Bacaan Lainnya

Baca juga: Harapan Bupati Mamasa ke Pengurus Baru SANDEK Sulbar di Jakarta 

Kesuksesan acara  HUT NasDem di Sulbar ini, itu tidak terlepas dari motivasi Ketua DPW NasDem Sulbar Kaka H. Anwar Adnan Saleh dan Sekretaris DPW Kaka H. Abdul Rahim bersama dengan Kaka-kaka pengurus DPW NaDem Sulbar lainnya.

“Ketidak hadiran Kaka Ketua DPW NasDem Sulbar bersama dengan kami karena mendapat undangan lansung dari DPP sebagai Dewan Pertimbangan Partai NasDem untuk menghadiri HUT NasDem bersama dengan Ketua DPP Partai NasDem, Bapak Surya Paloh dan seluruh Anggota DPRD Fraksi NasDem se-Indonesia di Jakarta,” ujarnya.

Baca juga: Arwan Aras Minta Dukungan Kemenparekraf Dorong Pantai Karampuang Mamuju Jadi Desa Wisata Unggulan

“Kegiatan ini dirangkaikan dengan pembagian bingkisan paket sembako kepada Kurir atau Ojek Online wilayah Mamuju sebagai bentuk kepedulian dan kasih sayang NasDem kepada sesama. Dengan Tagline NasDem sayang kamu,” jelas Hasbi yang juga Wakil Sekretaris Pemenagan Pemilu (Bappilu) DPW NasDem Sulbar.

Lanjut Hasbi, usia 11 Tahun NasDem berjuang bersama rakyat, semoga para kader senantiasa diberikan kekuatan dan kesehatan agar terus berjuang, memperjuangkan kepentingan masyarakat Indonesia.

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang IklanCalon Bupati Luwu 2024

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *