Pengaruh Teknologi Membantu Manusia Sekaligus Menyebabkan Ketergantuangan

Wakil Bupati Tegal, Sabilillah Ardie narasumber Seminar Merajut Nusantara BAKTI Kemkominfo RI, Jakarta (25/05/2023).

SUARAPANTAU.COM – Pengaruh Kemajuan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) banyak membantu aktiviyas manusia dalam menyelesaikan pekerjaan dan aktivitas sehari-hari.

Dengan memanfaatkan kemajuan TIK, masyarakat bisa dengan mudah mencari informasi dimana saja, kapan saja, dan oleh siapa saja.

Kemudahan tersebut membuat komunikasi menjadi lebih cepat, mudah, dan murah.

Baca Juga: Webinar BAKTI Kemkominfo, Bachrudin Nasori Imbau Masyarakat Cerdas Bermedsos Tidak Umbar Data Pribadi

Bacaan Lainnya

H. Sabilillah Ardie selaku Wakil Bupati Tegal mengatakan bahwa pemerataan infrastruktur yang dilakukan oleh pemerintah harus dibarengi dengan kualitas literasi digital yang dimiliki masyarakat.

Hal tersebut, disampaikan sata menjadi narasumber Seminar Merajut Nusantara yang diselenggarakan oleh BAKTI Kemkominfo RI mengusung tema ‘Pemanfaatan TIK Sebagai Media Edukasi Masyarakat Makin Cakap Digital’ secara virtual, Jakarta (25/05/2023).

Menurutnya, dalam rangka meningkatkan literasi digital, maka masyarakat perlu memahami cara kerja teknologi digital.

Baca Juga: Inklusi Bakti dan YLP2EM Melaksanakan Pembentukan Klinik PPRG

“Sebagai pengguna teknologi, masyarakat harus mengerti hak dan kewajiban sebagai pengguna aplikasi dan internet, seperti privasi, data pribadi, dan etika,” kata Sabilillah.

Sabilillah melanjutkan, masyarakat perlu menghindari berita hoax dengan mengenal ciri-cirinya, seperti sifatnya yang memancing emosi dan tidak memiliki sumber resmi. Dan, masyarakat juga harus memikirkan dan menyaring suatu berita sebelum menyebarkannya.

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang IklanCalon Bupati Luwu 2024

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *