Polres Luwu Gelar Jumat Curhat di Desa Lamunre Tengah

SUARAPANTAU.COM, LUWU – Polres Luwu melaksanakan Jumat Curhat antara Polri, TNI dan masyarakat di Desa Lamunre Tengah, Kecamatan Belopa Utara, Jumat (9/6).

Kegiatan ini dihadiri Kasat Narkoba Iptu Abdianto, S.Sos, KBO Reskrim Iptu Suwandi, Kanit Opsnal Narkoba Aipda A.Agusram L, Kabag Ops AKP Ahmad S,Sos, Kapolsek Belopa Iptu Dr Marino.

Hadir juga Kepala Desa Lamunre Tengah, Suradi DM, mantan kepala Desa Martono Maiseng, Imam Desa, Ketua Karang Taruna, Linmas, Kader Desa serta masyarakat Lamunre Tengah.

Pada kesempatan itu, Suradi DM mengucapkan terima kasih kepada Polres Luwu karena menjadikan Desa Lamunre Tengah sebagai lokasi Jumat Curhat.

“Harapan kita bagaimana agar agenda jumat curhat ini benar-benar menjadi wadah masyarakat untuk menyampaikan uneg-unegnya. Jadi yang selama ini punya keresahan bisa disampaikan langsung,” kata Suardi.

Sementara itu, Kapolsek Belopa Iptu Dr Marino menyampaikan bahwa kegiatan jumat berkah merupakan ajang silaturahmi kepolisian dan masyarakat.

“Polisi dan masyarakat harus selalu dekat, menjaga keamanan dan ketertiban perlu kerja sama semua pihak termasuk TNI.” ujarnya.

Sementara Kabag OPS Polres Luwu AKP Ahmad, S.Sos menyampaikan bahwa sangat penting adanya koordinasi masyarakat, kepolisian dan TNI.

“Kenapa harus begitu supaya tindak kejahatan di masyarakat bisa dikurangi bahkan dihilangkan.” tandasnya.

Terkait adanya informasi dari Imam Desa bahwa saat ini penjualan miras seperti ballo serta peredaran narkoba masih terus terjadi di Lamunre Tengah mendapat tanggapan Kasat Narkoba Iptu Abdianto.

Ia meminta masyarakat melaporkan apabila ada warga yang dicurigai terlibat peredaran atau pemakaian narkoba. “Kalau ada kita curigai segera laporkan.” jelasnya.

Diketahui, dalam waktu dekat, Polres Luwu akan meresmikan posko Desa Tangguh Bebas Narkoba di Desa Lamunre Tengah. (rls/*)

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pos terkait