SUARAPANTAU.COM – Ketua Dewan Pembina FAHMI UMMI, Romo Muhammad Syafii bagikan buku Pradoks Indonesia dan Kepemimpinan Militer dalam acara silaturahmi lintas ormas perempuan Muslimah di Menara Graha Pena Fajar, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (6/7/2023).
Silaturahmi dihadiri lintas ormas perempuan yang bersedia menjadi deklarator FAHMI UMMI Sulsel.
Silaturahmi dilakukan disela agenda Safari Kebangsaan Presidium Majelis Nasional KAHMI, Romo Muhammad Syafii ke Makassar.
Sebelumnya Romo Muhammad Syafii juga menjadi narasumber Kuliah Kebangsaan di Universitas Bosowa (Unibos).
Baca Juga: MN KAHMI Romo Muhammad Syafii Beri Kuliah Kebangsaan di Unibos Makassar
Romo Syafii mendorong terbentuknya FAHMI UMMI di Sulawesi Selatan sebagai wadah diskusi dan pergerakan kaum Muslimah.
“Perempuan memegang peranan penting dalam pembentukan karakter dan kecerdasan anak dalam lingkup keluarga. Anak-anak merupakan masa depan bangsa. Maka Fahmi Ummi mengambil peran tersebut,” tambahnya.
Baca Juga: MN KAHMI Romo Syafii Bagikan Buku Prabowo ke Lintas Ormas Perempuan Kalsel
Romo Syafii berharap berdirinya FAHMI UMMI di Sulawesi Selatan dapat mendorong peran perempuan dalam pembangunan daerah dan konsolidasi nasional keummatan.
“FAHMI UMMI menjadi ruang konsolidasi ide serta gerakan pemikiran muslimah dalam upaya memajukan pembangunan di Sulawesi Selatan,” lanjutnya.