SUARAPANTAU.COM – Pencarian Dandi (24) korban tenggelam sudah berselang 27 jam namun belum ditemukan, di Seddo Sungai Sero, Kabupaten Soppeng, Jumat (14/7//2023).
Dandi tenggelam sejak kemarin (Kamis, 13/7/2023) pukul 13.00 siang.
Lokasi korban tenggelam di Sungai Sero, Desa Marioriaja, Kecamatan Marioriwawo, Kabupaten Soppeng.
Proses pencarian korban tenggelam dilakukan oleh tim gabungan Tim SAR Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel, Basarnas Bone dan BPBD Soppeng.
Baca Juga: Ratusan Warga Menyaksikan Proses Pencarian Korban Tenggelam di Seddo Soppeng
Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel Kompol Nur Ichsan mengatakan SAR Brimob langsung diterjunkan usai menerima laporan.
“Iya, kemarin sore sudah bergerak dipimpin oleh Danki 1 Yon C Pelopor AKP. Mustari, tiba lokasi langsung melaksanakan koordinasi dengan pihak keluarga, Basarnas Bone dan BPBD Kabupaten Soppeng,” beber Danyon Ichsan yang saat ini tengah mengikuti pelatihan di Mako Korps Brimob Polri Depok, Jumat (14/07/23).
Baca Juga: Komitmen Wabup Lutfi Halide Tekan Angka Stunting di Kabupaten Soppeng
Tim pencarian korban juga dibantu oleh Bhabinsa, Bhabinkamtibmas dan warga setempat.
Pencarian korban tenggelam dilakukan dengan teknik penyisiran berjalan kaki di tepi sungai sekitar lokasi kejadian dan menggunakan perahu karet hingga ke radius 5 km.