SUARAPANTAU.COM – Dosen Pascasarjana UNJ Melakukan Penelitian Kompetitif Nasional Kerjasama Dalam Negeri dengan Universitas Baturaja (UNBARA).
Dalam rangka mengembangkan tridharma perguruan tinggi yaitu penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Dosen Universitas Negeri Jakarta (UNJ) melakukan penelitian kerjasama dalam negeri dengan Universitas Baturaja (UNBARA) di Sumatera Selatan yang diperoleh melalui kompetitif nasional yang diselenggarakan oleh Kemendikbudristek.
Baca Juga: Pengabdian Masyarakat Dosen PGSD UNJ di Garut Jabar
Kegiatan penelitian tersebut berjudul Model Pendidikan Multikutural Berbasis Literasi Digital untuk Memperkuat Profil Pelajar Pancasila di Siswa Sekolah Menengah Pertama.
Kegiatan penelitian ini melibatkan Dosen dan Mahasiswa UNJ di ketuai oleh Prof. Dr. Muhammad Japar, M.Si, dengan anggota peneliti yaitu: Hermanto, dan Siti Muyaroah, dan melibatkan Dosen dan Mahasiswa dari UNBARA Dr. Hendra Alfani, M.I.Kom, Dr. Heni Rita Sila, M.Pd, Bagas dan Sandhy dari Mahasiswa UNBARA.
Menurut ketua pelaksana penelitian Prof. Dr. Muhammad Japar, M.Si “penelitian kerjasama ini dengan tema model pendidikan multikultural berbasis literasi dgital.
Hal ini, untuk memperkuat profil pelajar Pancasila siswa SMP sangat penting dilakukan dan sesuai tren kurikulum saat ini.