SUARAPANTAU.COM – Profil R.S Suroyo merupakan Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Pemuda Tani Indonesia Periode 2021-2026 dibawah kepemimpinan Budisatrio Djiwandono sebagai Ketua Umum.
Suroyo merupakan aktivis muda Indonesia di bidang pertanian. Kepeduliaannya terhadap aktivitas dan nasib petani Indonesia dimulai sejak dirinya aktif sebagai mahasiswa Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta).
Alumni Mahasiswa Jurusan Agroekoteknologi Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) ini juga didaulat menjadi ketua Umum Alumni Agroekoteknologi periode 2021-2025
Baca Juga:
- Profil Prof Sufmi Dasco Ahmad Wakil Ketua DPR RI dan Rektor UKRI Bandung
- Profil Bianti Djiwandono Kakak Prabowo Subianto
Suroyo terpilih menjadi Ketua Alumni Mahasiswa Jurusan Agroekoteknologi Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) sesuai hasil musyawarah alumni 2021 lalu.
Selama menimba ilmu di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta), Suroyo aktif di berbagai lembaga kemahasiswaan.
Ia juga, pernah menjabat Ketua Himpunan Mahasiswa Agroekoteknologi Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta).
Baca Juga:
- Rektor UNTIRTA Terima Bantuan Ribuan Bibit Durian dan Alpukat dari IKA Agro
- PISPI Ajak Galakkan Tanaman Hidroponik Manfaatkan Pekarangan Rumah
Selain itu, Suroyo juga pernah menjadi Ketua BEM Fakultas Pertanian, hingga menjadi Presiden Mahasiswa Untirta tahun 2008.
Kiprah Suroyo di level nasional juga banyak berinteraksi dengan sejumlah tokoh pertanian nasional.
Pemuda yang dikenal humoris dan mudah bergaul ini, juga merupakan Tenaga Ahli DPR RI di Komisi IV DPR RI.
Diketahui, Komisi IV DPR RI mempunyai ruang lingkup tugas di bidang Pertanian, Pangan, Maritim, dan Kehutanan.
(***)
Baca Juga: