ABM Pertama Daftar ke PPP Maju di Pilkada Luwu 2024

ABM Pertama Daftar ke PPP Maju di Pilkada Luwu 2024
ABM Pertama Daftar ke PPP Maju di Pilkada Luwu 2024

SUARA PANTAU – Tokoh Muda Kabupaten Luwu, Arham Basmin Mattayang (ABM) memantapkan diri maju di Pilkada Luwu 2024 dengan pertama mendaftar ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Diketahui, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) membuka pendaftaran penjaringan calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu, Rabu 1/05/2024.

Dalam pembukaan tersebut, tim Arham Basmin Mattayang (ABM) memantapkan untuk mendaftar pertama kali di Partai Persatuan Pembangunan.

Baca Juga: ABM Daftar di Demokrat, Akui Ingin Ulang Kemenangan

Bacaan Lainnya

Adiatma mengatakan bahwa salah satu alasan kenapa tim Arham Basmin Mattayang mendaftar lebih duluan di Partai Persatuan Pembangunan sebagai bentuk penghormatan.

“Karena kita ingin menghargai jasa partai ini (PPP) sebagai partai yang lebih dahulu mengusung Basmin Mattayang sebagai Calon Bupati Luwu dan menempatkan Rusli Sunali Ketua Partai ini, sebagai ketua tim pemenang,” terangnya.

Akbar Sunali Respon ABM Daftar di PPP

Sementara itu, Akbar Sunali mengatakan bahwa semoga ikhtiar dari kawan-kawan tim Arham Basmin Mattayang bisa terwujud dengan bersama partai persatuan pembangunan.

Baca Juga: Tim Rahmat dan ABM Berikan Bantuan Kepada Korban Banjir di Lamasi

“Sebab jujur saja PPP hari ini besar karena tidak lepas dari kontribusi Bapak Basmin Mattayang ketika menjadi Bupati Luwu,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Desk Pilkada PPP Sukma mengatakan apresiasi positifnya kepada tim Arham Basmin Mattayang yang telah tim yang mendaftar pertama kalinya di PPP.

“Sebab partai inilah yang pertama kalinya mengusung bapak Basmin Mattayang pada saat itu,” terangnya.

Baca Juga: ABM-Rahmat Siap Berpasangan di Pilkada Luwu 2024

“Kami berharap juga bahwa PPP ke depan kita ingin berjodoh dengan Arham Basmin Mattayang,” ungkapnya.

Pada pendaftaran ini, beberapa elit PPP hadir diantaranya Ibrahim Nuhung, Akbar Sunali, Sirdan Capt Abbas Anto M.Mar,Sirdan, Iskandar dan Muhammad Arfan.

Sementara tim Arham Basmin Mattayang Ismail Wahid, Ahmad Gazali Hidayat, A Ikhwan, Haslat Asli, Noldi Bemba, Hartono Kaso.

Penulis: Muh Asri

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang IklanCalon Bupati Luwu 2024

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *