Bhayangkara Run & Expo Pecah Rekor Sebagai Event Pertama di Parepare dengan Energi Bersih

SUARAPANTAU.COM, PAREPARE – PT. PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Parepare hari ini dengan bangga menyerahkan Renewable Energy Certificate (REC) kepada Bhayangkara Run & Expo, event pertama di kota Parepare yang sepenuhnya menggunakan energi bersih dari PT. PLN (Persero).

Penyerahan sertifikat ini menjadi bukti nyata komitmen Kepolisian Resor Parepare dalam mendukung penyelenggaraan event-event berskala besar yang ramah lingkungan.

Penyerahan sertifikat energi terbarukan tersebut dilakukan langsung oleh Manager PT. PLN UP3 Parepare, Muhammad Taufik, kepada Kapolres Parepare, AKBP Arman Muis, pada acara pembukaan Bhayangkara Run & Expo di alun-alun lapangan Andi Makkasau.

“Penyerahan Renewable Energy Certificate ini merupakan simbol komitmen kita bersama untuk mendorong penggunaan energi bersih dan terbarukan demi masa depan yang lebih baik,” ujar Muhammad Taufik.

Bacaan Lainnya

“Kami berharap langkah ini dapat menjadi inspirasi bagi berbagai pihak untuk lebih mengutamakan penggunaan energi terbarukan dalam setiap kegiatan dan aktivitas mereka,” Lanjutnya.

Bhayangkara Run & Expo, sebagai event pertama yang memanfaatkan energi bersih di Parepare, menandai sebuah terobosan penting dalam dukungan setiap stakeholder PT. PLN (Persero) terhadap kampanye transisi energi.

Event ini diharapkan dapat memotivasi masyarakat dan para penyelenggara acara lainnya untuk lebih sadar akan pentingnya penggunaan energi bersih dan berkelanjutan.

Kapolres Parepare, AKBP Arman Muis, menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif PT. PLN (Persero) ini.

“Kami bangga menjadi bagian dari gerakan transisi energi ini. Bhayangkara Run & Expo bukan hanya sekadar acara olahraga dan pameran, tetapi juga wujud nyata dukungan kami terhadap lingkungan dan upaya pengurangan emisi karbon,” tuturnya.

Dengan terselenggaranya Bhayangkara Run & Expo menggunakan energi bersih, PT. PLN (Persero) berharap dapat terus meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya energi terbarukan.

Langkah ini diharapkan dapat memperkuat komitmen semua pihak dalam mewujudkan masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan.

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang IklanCalon Bupati Luwu 2024

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *