SUARAPANTAU.COM – Pengurus Pedagang Pejuang Indonesia Raya (PAPERA) Kota Bogor terbentuk dan langsung deklarasi dukung Prabowo Subianto, Ahad (5/3/2023).
Pengurus PAPERA Kota Bogor dikukuhkan langsung oleh Sekjen DPP PAPERA, Nandang Sudrajat.
Dalam sambutannya, Nandang Sudrajat meminta kader PAPERA agar terus bergerak militan membangun konsolidasi pedagang di Pemilu 2024.
Baca Juga: DPC PAPERA Cianjur Konsolidasi Pedagang Dukung Prabowo di Pilpres 2024
Nandang Sudrajat menyampaikan PAPERA merupakan rumah perjuangan ekonomi kerakyatan pedagang pasar.
Nandang Sudrajat menambahkan, PAPERA akan terus melakukan deklarasi di seluruh Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Indonesia sesuai arahan Ketua Dewan Pembina PAPERA, Sudaryono.
Baca Juga: PAPERA dan PIRA Jadi Organisasi Sayap Paling Militan Galang Dukungan Prabowo dan Gerindra
“Sesuai arahan Ketua Dewan Pembina bapak Sudaryono agar kader PAPERA terus bergerak merangkul semua komunitas pedagang pasar memastikan dukungan terhadap pejuang ekonomi kerakyata Bapak Prabowo Subianto,” terangnya dihadapan pengurus.
Sementara itu, Ketua PAPERA Kota Bogor, Joko Sarjanoko menyampaikan komitmen siap memenangkan Prabowo Subianto dan Partai Gerindra di Kota Bogor.