Yusran Sofyan Kenang Arqam Azikin: Tokoh Intelektual dan Berjiwa Sosial Tinggi

Arqam Azikin
Arqam Azikin

MAKASSAR – Kabar duka meninggalnya Akademisi Universitas Muhamadiyah Makassar (Unismuh Makassar), Arqam Azikin menyita perhatian publik dan koleganya, Senin 2 Desember 2024.

Dr. Arqam Azikin tutup usia pada pukul 04.30 Wita di RS Wahidin Sudirohusodo, Makassar, Senin, 2 Desember 2024.

Yusran Sofyan, salah satu kolega Arqam Azikin, menyebut dunia politik dan intelektual Sulawesi Selatan berduka atas kepergian Arqam Azikin.

Baca Juga: In Memoriam Arqam Azikin: Aktivis dan Intelektual yang Menghidupkan Forum Diskusi

Bacaan Lainnya

Arqam Azikin, kata Yusran Sofyan, merupakan seorang tokoh yang dikenal luas sebagai intelektual kritis dengan jiwa sosial yang tinggi.

“Berita duka ini meninggalkan kesedihan mendalam bagi banyak pihak yang pernah bersentuhan dengan pemikiran dan perjuangannya,” terang Yusran Sofyan.

Yusran Sofyan, Pemerhati Sosial Politik

Yusran Sofyan, seorang politisi muda Sulawesi Selatan, menyampaikan rasa kehilangannya.

Kiprah Arqam Azikin

Ia mengenang Arqam sebagai sosok yang menginspirasi dan memiliki kepedulian luar biasa terhadap isu-isu sosial dan kemasyarakatan.

“Beliau bukan hanya seorang intelektual, tetapi juga figur yang tulus membantu masyarakat. Jiwa sosial dan pemikirannya sangat memengaruhi banyak generasi, termasuk saya. Kepergiannya adalah kehilangan besar bagi Sulawesi Selatan,” ungkap Yusran Sofyan.

Arqam Azikin dikenal aktif dalam berbagai kegiatan intelektual dan sosial. Ia kerap mengadvokasi isu-isu terkait pendidikan, pemberdayaan masyarakat, dan pembangunan berkelanjutan di daerah. Semangat dan visi yang ia tawarkan menjadikannya salah satu tokoh panutan di Sulawesi Selatan.

Baca Juga: Mendiang Arqam Azikin Berjuang Melawan Sakit, Pernah Dijenguk Jenderal Dudung Abdurachman

“Beliau selalu mengutamakan kepentingan masyarakat. Bahkan dalam percakapan pribadi, beliau selalu memberikan nasihat untuk tidak melupakan akar sosial dalam setiap langkah politik,” tambah Yusran.

Meninggalnya Arqam Azikin menjadi momen refleksi bagi masyarakat Sulawesi Selatan untuk terus melanjutkan perjuangannya. Tidak sedikit pihak yang berharap semangat dan warisannya tetap hidup di hati generasi muda.

“Semoga amal ibadah beliau diterima di sisi-Nya dan perjuangan yang telah ia tinggalkan menjadi inspirasi bagi kita semua,” tutupnya.

(***)

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang Iklan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *