Amran Mahmud Harap Program Penggemukan Sapi Tingkatkan Kesejahteraan Rakyat

SUARAPANTAU.COM, WAJO – Bupati Wajo H. Amran Mahmud bersama H. Zainudin AS. selaku anggota DPRD Wajo Meninjau Penggemukan Sapi di Desa Arajang Kec. Gilreng. Rabu, 14 Juli 2021 kemarin.

Bupati Wajo mengapresiasi program peternakan terintegritas penggemukan sapi.

“Diharapkan hal ini menjadi bangkitnya kesejahteraan msyarakat dan peningkatan nilai ekonomi yang semakin baik,” jelasnya.

Diketahui, terdapat tiga kelompok penggemukan sapi (Indowija, Sipadeceng, dan Cahaya Sipurennu) program CSR EEES yang saat ini sudah berlangsung kurang lebih 6 bulan siap untuk dilakukan penjualan khususnya untuk qurban hari Raya Idhul Adha nantinya.

Bacaan Lainnya

Amran Mahmud berharap nantinya Wajo menjadi pengekspor daging terbesar di Sul-Sel daging kualitas yang baik.

Sementara itu, salah satu Ketua Kelompok penggemukan sapi, Yunan yang juga ketua Kelompok Ternak Indowija langsung memberi masukan bahwa Bupati harus menggenjot sapi bakalan di Wajo bahkan Wajo sudah saatnya punya sapi bakalan tersendiri dengan kualitas yang baik.

Dirinya juga berterima kasih kpd EEES atas dukungan program penggemukan sapi melalui CSR begitupun apresiasi tertinggi Bupati Wajo yang mendukung program penggemukan yang ada di Desa Arajang.

“Kami berharap hal ini menjadi acuan kepada seluruh peternak di Desa Arajang untuk beternak secara intensif dan inovatif,” harapnya.

(*/Yunan)

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi Suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang Iklan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *