Dituding Miliki Lumbung Penampungan BBM, Owner PT Vantika Minsel Jaya Sebut Itu Hoax

PT Vantika Minsel Jaya
PT Vantika Minsel Jaya

SUARAPANTAU.COM – Owner PT Vantika Minsel Jaya,  Nur klarifikasi pemberitaan terkait perusahaannya yang dituduh melakukan penampungan BBM Subsidi.

Nur menjelaskan bahwa semua informasi dan pemberitaan tersebut sama sekali tak benar.

Ia menjelaskan bahwa perusahannya tidak memiliki tempat lumbung penampungan solar.

Baca Juga: Joko Widodo Bagikan Langsung BLT BBM ke Warga di Buton Selatan

“Saya ingin memberikan klarifikasi bahwa semua pemberitaan tersebut tak sesuai dengan kenyataan,” jelasnya.

Ia menyebut bahwa perusahaannya memiliki izin sebagai transportir BBM di Kota Bitung, Sulawesi Utara.

Baca Juga: Mensos Tri Rismaharini Targetkan Realisasi 90 Persen Penyaluran BLT BBM Pekan Ini

“Saya menegaskan kalau PT Vantika Minsel Jaya adalah perusahaan yg memiliki izin sebagai transprtir BBM. Jadi tidak ada lumbung solar subsidi sebagaimana yg diberitakan.,” jelasnya.

Lebih lanjut, ia juga menjelaskan bahwa oknum wartawan tersebut tidak memiliki bukti yang cukup karena hanya memotret dari luar pagar.

“Foto hanya dari luar pagar dengan tidak ada disertakan bukti apapun,” tambahnya.

Diketahui, PT Vantika Minsel Jaya tersebut memiliki izin sebagai Transportir yang bekerjasama dengan Pertamina.

Terakhir, dirinya meminta kepada oknum wartawan tersebut agar melakukan pemberitaan yang benar.

“Saya harap kedepannya, berita yang dimuat memiliki bukti dan kebenarannya bisa dipertanggungjawabkan karena kalau tidak, bisa menjadi masalah hukum,” tegasnya.

(*)

Ikuti berita terbaru di Google News

Redaksi suarapantau.com menerima naskah opini dan rilis berita (citizen report).
Silahkan kirim ke email: redaksisuarapantau@gmail.com atau Whatsapp +62856-9345-6027

Pasang Iklan

Pos terkait